Menggunakan Sistem Operasi
Silahkan pelajari modul video berikut. Video berikut berisikan rangkuman materi-materi.
Pada unit ini peserta akan mempelajari tentang Sistem Operasi dan cara menggunakannya. Salah satu sistem operasi adalah windows yang dibuat oleh Microsoft, dimana menggunakan komputer biasanya melalui sistem operasi. Peserta nantinya akan mempelajari bagaimana menggunakan windows untuk browsing, mengecek e-mail, meng-edit foto digital, mendengarkan musik, bermain game dan lain-lain.
Selain itu, peserta juga akan mengetahui bahwa windows juga menyediakan akses perangkat lunak seperti kalender, pengolah kata, dan spreadsheet. Peserta akan memahami dasar-dasar pengoperasian komputer dengan sistem operasi windows, seperti cara menggunakan dekstop, mengakses beragam berkas dan aplikasi, serta bagaimana mengatur ukuran jendela. Peserta akan belajar fitur dekstop, recycle bin, tombol start dan shortcut pada taskbar. Kemudian peserta akan belajar teknik dasar pengelolaan berkas (file).